Minggu, 29 Juni 2014

Perpustakaan Daerah Kota Bontang

Halo teman-temin...
Bagaimana puasanya? Lancar?
Kali ini saya akan memberi ide teman-temin yang bingung cari tempat untuk ngabuburit atau mencari bacaan sebagai teman menemani waktu berbuka.

Tidak ada salahnya apabila teman-temin berkunjung ke perpustakaan daerah Kota Bontang. Alamatnya di Jl. HM.Ardan No 1 atau yang dikenal sebagai daerah pisangan. Apabila teman-temin berangkat dari arah perumahan HOP PT. Badak, letaknya berada di deretan sebelah kiri. So, jangan lupa untuk riting ke kiri sebelum belok ya!
Tampak gerbang depan, perpus ini terlihat kecil. Tetapi aslinya di dalamnya besar. Di area halaman perpus pun terdapat kantor kelurahan Satimpo Bontang Selatan.

Pertama kali ke sini teman-temin isi dulu daftar kunjungan di perpus ya... tempat pengisiannya di luar, sebelum memasuki ruang perpus.
Untuk anak-anak ruangan perpus berada di sebelah kanan. Untuk umum sebelah kiri. Untuk parkiran kendaraan, free lah.

Untuk yang membawa tas, masukin barang bawaan di loker yang sudah disediakan.
Sebelum melewati bagian alarm semacam security check, teman-temin isi lagi data kunjungan perpus di sebelah kiri. Pertama di scan barcode berisi tulisan jenis kelamin dan genre usia, kemudian tulis data diri. Sret sret sret. Udah isi? Yuk masuk!

Perpus ini terdiri dari 2 lantai. Lantai bawah terdapat majalah, koran, buku pelajaran SD, pengetahuan umum. Lantai 2 terdapat novel, komik, CD software, dan lain-lain.
Perbedaan lantai 1 dengan lantai 2 selain jenis bukunya, di lantai 1 AC-nya terasa dingin, lantai 2 tidak. Lantai 1 lebih ramai dari lantai 2. Perpustakaan ini dilengkapi koneksi wifi yang sayang banget tidak kencang.

Untuk melakukan peminjaman, teman-temin cukup memberikan kepada petugas foto copy KTP 1 lembar, foto 2x3 2 lembar, 3x4 1 lembar, terus isi data-data diri, foto langsung muka kita untuk dicetak di kartu perpusnya *dandan dulu :D*
Dan yak, kartu langsung jadi, bisa langsung dipake buat pinjem buku, ayeee!

Peminjamannya pun gratis alias tidak dipungut biaya. 1 kartu untuk peminjaman 3 buku selama 1 minggu. Kalo lebih dari seminggu? Saya belum tau, karena belum pernah lebih dari seminggu sudah kembaliin.

Bagaimana refrensinya? Tertarik mengunjungi?

Halaman Depan Perpus Bontang 


Tulisan KPAD untuk mengisi daftar pengunjung


Pintu perpus untuk umum


Di dalam perpus


Jadwal buka selama bulan puasa


Jadwal biasanya



Salam, Iez

Tidak ada komentar:

Posting Komentar